KULIAH PUBLIK: Catat ini ! Kartu Kredit, ga terjamin ga ada biaya

SOSIAL MEDIA

PIKIRKAN YANG BAIK ~ o ~ LAKUKAN YANG TERBAIK ~ o ~ Ini Kuliah MetodeCHAT ~ o ~ Cepat_Hemat_Akrab_Terpadu ~ o ~ Silahkan Membaca dan Berkomentar

Ketahui Bagaimana Kondisi Ekonomi dan Bisnis Anda Terkini

  Baru-baru ini, pemerintah telah mulai melonggarkan mobilitas seiring menurunnya kasus covid-19. Sementara pada Juli hingga awal Agustus ek...

Wednesday, August 28, 2013

Catat ini ! Kartu Kredit, ga terjamin ga ada biaya

PT Visa Worldwide Indonesia (Visa) menjamin tidak akan ada biaya tambahan atau surcharge di setiap transaksi yang menggunakan logo visa. Menurut Visa itu adalah sesuatu yang dilarang dan melanggar peraturan.

"Visa itu menjamin bahwa surcharge tidak diperbolehkan sesuai Peraturan Bank Indonesia (PBI), kita jalani itu," ungkap Direktur Visa Ellyana Fuad disela acara peluncuran M-Saku di Jakarta, Selasa (2/8/2011). Nasabah bisa menolak jika dibebankan suecharge karena itu tidak boleh dan dilarang BI Dan dia menjamin semua pemegang kartu Visa tidak akan dikenai surcharge jika berbelanja di seluruh merchant dan tidak akan dikenakan biaya tambahan.

Sayangnya beliau ini tidak memahami posisi pemegang kartu kredit. Saat menolak berarti transaski akan batal. Di negara ini peraturan kebanyakan tulisan diatas kertas. Jangankan memberi sanksi, Bank Indonesia belum pernah mampu dan mau membawa kasus terkait kartu kredit yang mungkin 'dianggap sepele' ke meja hijau. Oleh karena itu, jaminan apa yang didapat konsumen???

Sebelumnya Visa bekerjasama dengan Vitta Parama Udaya meluncurkan aplikasi M-Saku. Aplikasi M-saku merupakan aplikasi mobile payment atau aplikasi pembayaran melalui handphone bagi pemegang kartu Visa diseluruh Indonesia. Presiden Direktur Visa Ellyana Fuad mengatakan Indonesia memiliki pasar yang sedang berkembang dan semakin terkoneksi, dan hampir 200 juta orang atau lebih dari 80 persen memiliki telepon genggam.

"M-Saku, adalah bentuk kerjasama Visa dengan Vitta Parama Udaya mobile aplikasi pembayaran via telepon genggam bagi pemegang Visa diseluruh Indonesia. Ini memberikan kemudahan pembayaran melalui telefon selular. 

Layanan M-Saku ini antara lain adalah dengan M-Saku bisa melakukan isi ulang pulsa prabayar langsung dari telepon genggam di tujuh provider, dan bukan hanya itu, melalu M-Saku ini juga akan mendapatkan penawaran penawaran khusus. Layanan isi ulang pulsa, tersedia tujuh jaringan telepon terbesar di Indonesia yaitu Axis, Esia, Indosat, Smartfren, Telkomsel, 3 dan XL Axiata. M-Saku ini bisa digunakan untuk belanja melalui telepon genggam dan fitur pembayaran.M-Saku ini bisa digunakan untuk Hot Delas yaitu penawaran eksklusife dengan harga spesial dari merchant yang tergabung dalam M-Saku. Cara pembayaran yang memungkinkan pengguna untuk berbelanja berbagai macam produk dan jasa yang ditawarkan merchant. Bisa juga untuk tagihan tagihan, beli tiket, pesan antar di seluler. M saku ini bisa dinikmati di blackberry, nexian." jelas Elly.

No comments:

Post a Comment

Saran-Kritik-Komentar Anda sangat bermanfaat.
Terima Kasih Telah Bergabung.